Kumpulan Pendapat-Pendapat Para Ahli mengenai Sosiologi Lengkap|Kelas X|

by - August 25, 2015

Makalah Sosiologi
 






Kumpulan Pendapat-Pendapat
Para Ahli
mengenai Sosiologi

Oleh :

Khalidza Evita Dzia
X IIS-1
SMAN-1 Muara Teweh






PERTANYAAN

1.            Berikan pendapat menurut para ahli tentang definisi “Masyarakat”
2.            Berikan pendapat menurut para ahli tentang definisi “Penelitian”
3.            Berikan pendapat menurut para ahli tentang definisi “Budaya”
4.            Berikan pendapat menurut para ahli tentang definisi “Interaksi Sosial”
5.            Berikan pendapat menurut para ahli tentang definisi “Dinamika Sosial”
6.            Berikan pendapat menurut para ahli tentang definisi “Nilai”
7.            Berikan pendapat menurut para ahli tentang definisi “Norma”
8.            Berikan pendapat menurut para ahli tentang definisi “Penyimpangan Sosial”
9.            Berikan pendapat menurut para ahli tentang definisi “Sosialisasi”
10.       Berikan pendapat menurut para ahli tentang definisi “Ilmu Pengetahuan
11.       Berikan pendapat menurut para ahli tentang definisi “Sosiologi
12.       Berikan pendapat menurut para ahli tentang definisi “Struktur Sosial”










Pengertian Masyarakat Menurut Para Ahli


Lingkungan tempat kita tinggal dan melakukan berbagai aktivitas disebut dengan masyarakat. Apakah masyarakat hanya sebatas pada pengertian itu? Tidak. Untuk memahami lebih jauh tentang pengertian masyarakat, sebaiknya kita pahami beberapa definisi menurut pendapat para ahli sosiologi.

1.  Emile Durkheim
Masyarakat adalah suatu kenyataan objektif individuindividu yang merupakan anggota-anggotanya.

2.  Karl Marx
Masyarakat adalah suatu struktur yang menderita ketegangan organisasi ataupun perkembangan karena adanya pertentangan antara kelompok-kelompok yang terpecah-pecah secara ekonomis.

3.  Max Weber
Masyarakat adalah suatu struktur atau aksi yang pada pokoknya ditentukan oleh harapan dan nilai-nilai yang dominan pada warganya.

4.  Koentjaraningrat
Masyarakat adalah kesatuan hidup dari makhluk-makhluk manusia yang terikat oleh suatu sistem adat istiadat tertentu.

5.  Mayor Polak
Masyarakat adalah wadah segenap antarhubungan social yang terdiri dari banyak sekali kolektivitas serta kelompok, dan tiap-tiap kelompok terdiri lagi atas kelompok-kelompok yang lebih kecil (subkelompok).

6.  Roucek dan Warren
Masyarakat adalah sekelompok manusia yang memiliki rasa dan kesadaran bersama, di mana mereka berdiam (bertempat tinggal) dalam daerah yang sama yang sebagian besar atau seluruh warganya memperlihatkan adanya adat istiadat serta aktivitas yang sama pula.

7.  Paul B. Horton
Masyarakat adalah sekumpulan manusia yang secara relative mandiri, yang hidup bersama-sama cukup lama, yang mendiami suatu wilayah tertentu, memiliki kebudayaan yang sama dan melakukan sebagian besar kegiatan dalam kelompok itu. Pada bagian lain Horton mengemukakan bahwa masyarakat adalah suatu organisasi manusia yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya.






Pengertian Penelitian Menurut Para Ahli

Penelitian adalah penyelidikan atau suatu usaha pengujian yang dilakukan secara teliti, dan kritis dalam mencari fakta-fakta atau prinsip-prinsip dengan menggunakan langkah-langkah tertentu. Dalam mencari fakta-fakta ini diperlukan usaha yang sistematis untuk menemukan jawaban ilmiah terhadap suatu masalah.
Beberapa pakar lain memberikan definisi penelitian sebagai berikut.
1.  David H Penny
Penelitian adalah pemikiran yang sistematis mengenai berbagai jenis masalah yang pemecahannya memerlukan pengumpulan dan penafsiran fakta-fakta.

2.  J. Suprapto
Penelitian adalah penyelidikan dari suatu bidang ilmu pengetahuan yang dijalankan untuk memperoleh fakta-fakta atau prinsip-prinsip dengan sabar, hati-hati serta sistematis.

3.  Sutrisno Hadi
Sesuai dengan tujuannya, penelitian dapat diartikan sebagai usaha untuk menemukan, mengembangkan dan menguji kebenaran suatu pengetahuan.

4.  Mohammad Ali
Penelitian adalah suatu cara untuk memahami sesuatu melalui penyelidikan atau usaha mencari bukti-bukti yang muncul sehubungan dengan masalah itu, yang dilakukan secara hati-hati sekali sehingga diperoleh pemecahannya.

5.   Hill Way
Penelitian adalah suatu metode studi yang bersifat hati-hati dan mendalam dari segala bentuk fakta yang dapat dipercaya atas masalah tertentu guna membuat pemecahan masalah tersebut.

6.   Winarno Surachmad
Penelitian adalah kegiatan ilmiah mengumpulkan pengetahuan baru dari sumber-sumber primer, dengan tekanan tujuan pada penemuan prinsip-prinsip umum, serta mengadakan ramalan generalisasi di luar sampel yang diselidiki.

7.   Soetrisno Hadi
Penelitian adalah usaha untuk menemukan, mengembangkan, dan menguji kebenaran suatu pengetahuan, usaha mana dilakukan dengan menggunakan metode ilmiah.







Pengertian Budaya Menurut Para Ahli

Pengertian dan definisi budaya tersebut tentu akan berbeda-beda jadi anda harus bisa menyimpulkan sendiri tentang pengertian budaya tersebut.
Pengertian atau Definisi Budaya :
1.  Koentjaraningrat
Budaya adalah suatu sistem gagasan dan rasa, tindakan serta karya yang dihasilkan manusia dalam kehidupan bermasyarakat, yang dijadikan miliknya dengan belajar.

2.  E.B. Taylor
Budaya adalah Suatu keseluruhan kompleks yang meliputi pengetahuan, kepercayaan, seni, kesusilaan, hukum, adat istiadat, serta kesanggupan dan kebiasaan lainnya yang dipelajari manusia sebagai anggota masyarakat.

3.  Linton
Budaya adalah Keseluruhan dari pengetahuan, sikap dan pola perilaku yang merupakan kebiasaan yang dimiliki dan diwariskan oleh anggota suatu masyarakat tertentu.

4.  Kluckhohn dan Kelly
Budaya adalah Semua rancangan hidup yang tercipta secara historis, baik yang eksplisit maupun implisit, rasional, irasional, yang ada pada suatu waktu, sebagai pedoman yang potensial untuk perilaku manusia.












Pengertian Interaksi Sosial Menurut Para Ahli

            Berikut ini beberapa Pengertian Interkasi Sosial yang dikemukakan oleh para ahli:
1.  Macionis
Interaksi Sosial adalah proses tindak (aksi) dan membalas tindakan (reaksi) yang dilakukan seseorang dalam hubungannya dengan orang lain.

2.  Broom dan Sleznic
Interaksi Sosial adalah proses bertindak yang dilandasi oleh kesadaran adanya orang lain dan proses menyesuaikan respon (tindakan balasan) sesuai dengan tindakan orang lain.

3.  Kimball Young dan Raymond W. Mack
Interaksi Sosial adalah hubungan sosial yang dinamis dan menyangkut hubungan antar individu, antara individu dengan kelompok maupun antara kelompok dengan kelompok lainnya.

4.  Soerjono Soekanto
Interaksi Sosial adalah proses sosial mengenai cara-cara berhubungan yang dapat dilihat jika individu dan kelompok-kelompok sosial saling bertemu serta menentukan sistem dan hubungan sosial.













Pengertian Dinamika Sosial Menurut Para Ahli

            Dinamika Sosial sama dengan Perubahan sosial yang artinya sama-sama tentang perubahan yang terjadi dilingkungan/Sosial.
           
            Berikut ini merupakan pengertian dari Dinamika Sosial/ Perubahan Sosial:
1.  Kingsley Davis
Perubahan Sosial adalah sebagai perubahan-perubahan yang terjadi dalam struktur dan fungsi masyarakat.

2.  Samuel Koening
Perubahan Sosial menunjuk pada modifikasi-modifikasi yang terjadi pada kehidupan masyarakat.

3.  Mac Iver
Perubahan Sosial adalah perubahan-perubahan dalam hubungan sosial atau perubahan terhadap keseimbangan sosial.

4.  Roucek dan Warren
Perubahan Sosial adalah perubahan dalam proses sosial atau dalam struktur masyarakat.

5.  Gillin dan Gillin
Perubahan Sosial adalah suatu variasi dari cara-cara hidup yang telah diterima dan yang disebabkan baik karena perubahan-perubahan kondisi geografis, kebudayaan materil, komposisi penduduk, ideologi maupun adanya difusi ataupun penemuan-penemuan baru dalam masyarakat tersebut.










Pengertian Nilai Menurut Para Ahli

Tuhan Yang Maha Esa menciptakan manusia di muka bumi ini berbeda-beda yang memiliki kriteria yang berbeda-beda mengenai baik buruknya sesuatu. Pandangan mengenai baik buruknya sesuatu dalam sosiologi dinamakan nilai sosial.
Menurut Koentjaraningrat, nilai sosial merupakan konsepsi-konsepsi yang hidup dalam alam pikiran sebagian besar dari warga masyarakat mengenai hal-hal yang mereka anggap bernilai dalam hidup.
Berikut ini definisi nilai menurut para ahli.
1.  Alvin L. Bertrand
Nilai adalah suatu kesadaran yang disertai emosi yang relatif lama hilangnya terhadap suatu objek, gagasan atau orang

2.  Fraenkel
Nilai adalah Ide atau konsep tentang apa yang dipikirkan seseorang atau dianggap penting oleh seseorang.

3.  Ralp Perry
Nilai adalah suatu objek dari suatu minat individu.

4.  Mulyana
Nilai adalah rujukan dan keyakinan dalam menetukan pilihan.

5.  Kimball Young
Nilai adalah asumsi-asumsi yang abstrak dan sering tidak disadari tentang apa yang benar dan apa yang penting.

6.  Robert M.Z Lawang
Nilai adalah gambaran mengenai apa yang diinginkan, yang pantas, berharga dan dapat mempengaruhi perilaku sosial dari orang yang bernilai tersebut.







Pengertian Norma Menurut Para Ahli


Secara umum, Pengertian Norma adalah sebuah aturan, patokan atau ukuran, yaitu sesuatu yang bersifat pasti dan tidak berubah.Pengertian Norma lainnya adalah aturan-aturan atau pedoman sosial yang khusus mengenai tingkah laku, sikap, dan perbuatan yang boleh dilakukan dan tidak boleh dilakukan di lingkungan kehidupannya.

Berikut ini beberapa Pengertian Norma Menurut para Ahli:

1.  John J. Macionis
Aturan-aturan dan harapan harapan masyarakat yang memandu perilaku anggota-anggotanya

2.  Craig Calhoun
Aturan atau pedoman yang menyatakan tentang bagaiamana seseorang seharusnya bertindak dalam situasi tertentu.

3.  Giddens
Prinsip atau aturan yang konkret yang seharusnya diperhatikan oleh masyarakat.

4.  Hans Kelsen
Norma adalah perintah yang tidak personal dan anonim (an impersonal and anonymous "command" - that is the norm).

5.  Soerjono Soekanto
Norma adalah suatu perangkat agar hubungan di dalam suatu masyarakat terlaksana sebagaimana yang diharapkan. Norma-norma mengalami proses pelembagaan atau melewati suatu norma kemasyarakatan yang baru untuk menjadi bagian dari salah satu lembaga masyarakat sehingga norma tersebut dikenal, diakui, dihargai, dan kemudian ditaati dalam kehidupansehari-hari.







Pengertian Penyimpangan Sosial Menurut Para Ahli

Penyimpangan terjadi apabila seseorang atau sekelompok orang tidak mematuhi norma atau patokan dan nilai yang sudah baku di masyarakat. Penyimpangan terhadap norma-norma atau nilai-nilai masyarakat disebut deviasi (deviation), sedangkan pelaku atau individu yang melakukan penyimpangan ini disebut dengan devian (deviant).

Berikut ini pengertian perilaku menyimpang menurut pandangan beberapa ahli.

1.  James Vander Zenden
Menyebutkan bahwa penyimpangan adalah perilaku yang oleh sejumlah besar orang dianggap sebagai hal yang tercela dan di luar batas toleransi.

2.  Robert M.Z Lawang
Mengungkapkan penyimpangan adalah semua tindakan yang menyimpang dari norma yang berlaku dalam sistem sosial dan menimbulkan usaha dari mereka yang berwenang dalam sistem itu untuk memperbaiki perilaku yang menyimpang itu.

3.  Bruce J. Cohen
Mengatakan bahwa perilaku menyimpang adalah setiap perilaku yang tidak berhasil menyesuaikan diri dengan kehendak-kehendak masyarakat atau kelompok tertentu dalam masyarakat.

4.  Paul B. Horton
Mengutarakan bahwa penyimpangan adalah setiap perilaku yang dinyatakan sebagai pelanggaran terhadap norma-norma kelompok atau masyarakat.

5.  Lewis Coser
Mengemukakan bahwa perilaku menyimpang merupakan salah satu cara untuk menyesuaikan kebudayaan dengan perubahan sosial.









Pengertian Sosialisasi Menurut Para Ahli

            Berikut ini merupakan pengertian Sosialisasi menurut para ahli:
1.  Soerjono Soekanto
Sosialisasi adalah sutatu proses yang menempatkan anggota masyarakat yang baru mempelajari norma-norma dan nilai-nilai masyarakat di tempat dia menjadi anggota.

2.  Bruce J.Cohen
Sosialisasi adalah proses manusia mempelajari tata cara kehidupan dalam masyarakatnya untuk memperoleh kepribadian dan membangun kapasitas untuk berfungsi, baik sebagai individu maupun sebagai anggota kelompok.

3.  Robert M.Z Lawang
Sosialisasi adalah proses mempelajari norma, nilai, peran, dan semua persyaratan lainnya yang diperlukan untuk memungkinkan partisipasi yang efektif dalam kehidupan sosial.

4.  Ritcher JR
Sosialisasi adalah proses seseorang memperoleh pengetahuan, keterampilan dan sikap yang diperlakukannya agar dapat berfungsi sebagai orang dewasa dan sekaligus sebagai pemeran aktif dalam suatu kedudukan atau peranan tertentu di masyarakat.

5.  Giddens
Sosialisasi sebagai sebuah proses yang terjadi ketika seorang bayi yang lemah berkembang secara aktif melalui tahap demi tahap sampai akhirnya menjadi pribadi yang sadar akan dirinya sendiri pribadi yang berpengetahuan dan terampil akan cara hidupnya dalam kebudayaan tempat ia tinggal.

6.  Paul B. Horton
Sosialisasi adalah suatu proses dimana seseorang menghayati serta memahami norma-norma dalam masyarakat tempat tinggalnya sehingga akan membentuk kepribadiannya.








Pengertian Ilmu Pengetahuan Menurut Para Ahli

            Berikut ini merupakan pengertian dari Ilmu menurut para ahli:

1.  Mohammad Hatta
Ilmu adalah pengetahuan yang teratur tentang pekerjaan hukum kausal dalam suatu golongan masalah yang sama tabiatnya, maupun menurut kedudukannya tampak dari luar, maupun menurut hubungannya dari dalam

2.  M. Izuddin Taufiq 
Ilmu adalah penelusuran data atau informasi melalui pengamatan, pengkajian dan eksperimen, dengan tujuan menetapkan hakikat, landasan dasar ataupun asal usulnya.

3.  Thomas Kuhn 
Ilmu adalah himpunan aktivitas yang menghasilkan banyak penemuan, bail dalam bentuk penolakan maupun pengembangannya.

4.  Ralp Ross dan Ernest Van Den Haag
Ilmu adalah yang empiris, rasional, umum dan sistematik, dan keempatnya serentak.

5.  Dr. Maurice Bucaille
Ilmu adalah kunci untuk mengungkapkan segala hal, baik dalam jangka waktu yang lama maupun sebentar.

6.  NS. Asmadi 
Ilmu merupakan sekumpulanpengetahuan yang padat dan proses mengetahui melalui penyelidikan yang sistematis dan terkendali (metode ilmiah).

7.  Poespoprodjo
Ilmu adalah proses perbaikan diri secara bersinambungan yang meliputi perkembangan teori dan uji empiris.







Pengertian Sosiologi Menurut Para Ahli

            Berikut ini merupakan pendapat dari beberapa ahli tentang Sosiologi:

1.  Auguste Comte
Sosiologi adalah suatu studi positif tentang hukum-hukum dasar dari berbagai gejala sosial yang dibedakan menjadi sosiologi statis dan sosiologi dinamis.

2.   Roucek dan Warren
Sosiologi adalah ilmu yang mempelajari hubungan antar manusia dalam kelompok.

3.   Emile Durkheim
Sosiologi adalah ilmu yang mempelajari fakta sosial. Fakta sosial adalah cara bertindak, berpikir, dan mampu melakukan pemaksaan dari luar terhadap individu.

4.   Soerjono Soekanto
Sosiologi adalah ilmu yang memusatkan perhatian pada segi-segi kemasyarakatan yang bersifat umum dan berusaha untuk mendapatkan pola-pola umum kehidupan masyarakat.

5.   Paul B. Horton
Sosiologi adalah ilmu yang memusatkan kajian pada kehidupan kelompok dan produk kehidupan kelompok tersebut.

6.   Pitirim A. Sorokin
Sosiologi adalah ilmu yang mempelajari:
1.        Hubungan dan pengaruh timbal balik antara aneka macam gejala sosial, misalnya antara gejala ekonomi dengan agama, keluarga dengan moral, hukum dengan ekonomi, dsb.
2.        Hubungan dan pengaruh timbal balik antara gejala sosial dengan gejala non sosial (misalnya dengan gejala geografis, biologis, dsb).
3.        Ciri-ciri umum semua jenis gejala-gejala sosial.









Pengertian Struktur Sosial Menurut Para Ahli

            Pengertian struktur sosial menurut para ahli sosioologi:
1.  George Simmel
Struktur sosial adalah kumpulan individu serta pola perilakunya.

2.  William Kornblum
Struktur Sosial adalah susunan yang dapat terjadi karena adanya pengulangan pola perilaku individu.

3.  Soerjono Soekanto
Struktur sosial adalah hubungan timbal balik antara posisi-posisi dan peranan-peranan sosial.

4.  Coleman
Struktur sosial adalah pola hubungan antar manusia dan antarkelompok manusia.

5.  E.R Lanch
Struktur sosial adalah cita-cita tentang distribusi kekuasaan diantara individu dan kelompok sosial.

6.  Raymond Flirt
Struktur sosial merupakan siatu pergaulan hidup manusia meliputi berbagai tipe kelompok yang terjadi dari banyak orang dan meliputi pula lembaga-lembaga dimana orang banyak
















You May Also Like

0 comments

Notes ~

The more you love, the more you suffer (V. V. Gogh)

Report Abuse